Telusuri
24 C
id
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
KepoinAja79.Com
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Hukrim
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Politik
  • Olahraga
  • Opini
  • Wisata
  • Teknologi
  • Info dan Tips
  • Kesehatan
  • Kuliner
KepoinAja79.Com
Telusuri
Beranda Daerah Serang Raya Bupati Serang Ajak Warga Saling Mengingatkan Bahaya Narkoba
Daerah Serang Raya

Bupati Serang Ajak Warga Saling Mengingatkan Bahaya Narkoba

KepoinAja79.Com
KepoinAja79.Com
29 Jun, 2024 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

SERANG, KepoinAja79.Com – Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah mengajak kepada semua lapisan masyarakat untuk saling mengingatkan serta saling menjaga agar tidak terjerumus akan bahaya narkoba. Karena, kata dia, narkotik bukan hanya menyasar kalangan para pelajar dan masyarakat, melainkan kesemua sendi termasuk aparat pemerintahan.

“Kita terus saling mengingatkan bahaya narkoba. Harus terus saling mengingatkan. Saling menjaga, karena dampak (narkoba-red) itu sangat luar biasa,” kata Tatu usai menghadiri peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2024 tingkat Kabupaten Serang, di Lapangan Tenis Indoor Kabupaten Serang, Jum’at, 28 Juni 2024. 

Tatu mengatakan, peringatan Hari Anti Narkotika ini tentunya harus ada komitmen, bukan hanya di jajaran Pemkab Serang, akan tetapi semua stakeholder, turun ke masyarakat untuk saling mengingatkan generasi muda akan bahaya narkoba.

“Bahaya narkoba bukan hanya terhadap fisik, juga terhadap mental, kemudian berikutnya terhadap persoalan sosial,” katanya.

Kemudian, sambung Tatu, menjadi tugas Pemda Serang dan unsur Forkopimda serta BNN, mengajak dan membentuk forum di masyarakat untuk menolak serta menjaga lingkungannya dari bahaya narkotik. Menyampaikan kepada anak-anak, siswa-siswa atau masyarakat, dari bentuk-bentuk narkotika itu sendiri bagi yang belum tahu belum dan melihat. 

“Jadi melibatkan Tokoh Masyarakat, Alim Ulama, kemudian Tokoh Pemuda. Nah ini bentuknya kerja sama antara Pemda, BNN dan Forkopimda. Narkoba akan menghancurkan semua kekuatan negara kita. Kalau anak-anak kita dihancurkan, dihabiskan, ke depan generasi penerus seperti apa,” ucapnya. 

Upaya tersebut, sebut Tatu, sebelumnya pun sudah dilakukan dengan merealisasikan program di sekolah-sekolah untuk dilombakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Serang.

“Mungkin nanti akan kita libatkan lagi Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Kominfo juga, untuk menyebar luaskan sosialisasi ini,” tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Serang, Epi Priatna mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai upaya untuk mencegah generasi muda atau pun masyarakat di Kabupaten Serang agar tidak terjerumus narkoba, di antaranya melalui program sosialisasi ke sekolah-sekolah, meski belum menyeluruh, tetapi sudah dilakukan di SMAN Pamarayan, SMPN Pamarayan dan ke depannya akan tetap akan melakukan upaya-upaya sosialisasi. 

“Kedua (dalam rangka HANI 2024-red), kita menyebarkan spanduk di semua Kecamatan dan beberapa OPD, untuk mengingatkan kepada masyarakat, dan kita semuanya, agar betul-betul tahu narkoba ini bahaya yang sangat luar biasa,” ujarnya. 

Untuk diketahui, peringatan HANI Tahun 2024 digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Serang, dihadiri Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten Brigjen Pol Rohmad Nursahid, Sekretaris Daerah (Sekda) Nanang Supriatna, para Kepala OPD, dan ratusan pegawai di lingkungan Pemkab Serang.

Diawali dengan senam bersama, pembacaan deklarasi anti narkotika dan pembagian doorprize. Pada Peringatan HANI Tahun 2024 dengan Tagline Serang Bersinar atau Serang Bersih Narkoba juga dilakukan pembagian bendera merah secara simbolis diserahkan oleh Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah. (*/red)

Via Daerah
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Advertiser

Advertiser

Stay Conneted

facebook Like
twitter Follow
youtube Langganan
vimeo Langganan
instagram Follow
rss Langganan
pinterest Follow

Featured Post

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang Tidak Pernah Mengarahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS

Admin- Rabu, Januari 28, 2026 0
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang Tidak Pernah Mengarahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS
Keterangan Foto - Ilustrasi Serang, KepoinAja 79 .Com – Dugaan praktik pengondisian pembelian Lembar Kerja Siswa (LKS) di Kota Serang mencuat ke publik. Me…

Berita Terpopuler

Perkuat Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan serta Implementasi KUHP Baru, Kanwil Ditjenpas Banten Bersinergi dengan Pemkot Tangerang Teken Nota Kesepakatan

Perkuat Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan serta Implementasi KUHP Baru, Kanwil Ditjenpas Banten Bersinergi dengan Pemkot Tangerang Teken Nota Kesepakatan

Jumat, Januari 23, 2026
Diduga Terstruktur dan Masif, Pengusaha Toko Buku Adelia Arahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS

Diduga Terstruktur dan Masif, Pengusaha Toko Buku Adelia Arahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS

Sabtu, Januari 24, 2026
Rakorda Forum Kader Bela Negara Kemhan Banten Bahas Diklat Kogaphan di Garut

Rakorda Forum Kader Bela Negara Kemhan Banten Bahas Diklat Kogaphan di Garut

Minggu, Januari 11, 2026
Penuhi Undangan Klarifikasi Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Penuhi Undangan Klarifikasi Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Selasa, Januari 27, 2026
Direktur Ekbisbanten.com Dipanggil Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Dipanggil Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Sabtu, Januari 24, 2026
Ketua MOI Lebak Soroti: "Dugaan Penggantian Plat Mobil Dinas Patut Dipertanyakan dari Perspektif Etika dan Integritas Institusi"

Ketua MOI Lebak Soroti: "Dugaan Penggantian Plat Mobil Dinas Patut Dipertanyakan dari Perspektif Etika dan Integritas Institusi"

Minggu, Januari 25, 2026
PWI Kabupaten Tangerang Bersama OPD Sukses Gelar Jalan Santai, Dimeriahkan Ribuan Peserta

PWI Kabupaten Tangerang Bersama OPD Sukses Gelar Jalan Santai, Dimeriahkan Ribuan Peserta

Minggu, Januari 25, 2026
Menuntut Transparansi Kuota Haji 2024 Dan 2025: KPK Tetapkan Eks Menag Yaqut Tersangka, Kanwil Kemenag Banten Harus Diusut Tuntas

Menuntut Transparansi Kuota Haji 2024 Dan 2025: KPK Tetapkan Eks Menag Yaqut Tersangka, Kanwil Kemenag Banten Harus Diusut Tuntas

Rabu, Januari 21, 2026
LSM Laskar NKRI Akan Laporkan dan Kawal Dugaan Penyimpangan Spesifikasi Pembangunan Puskesmas Unyur ke Kejaksaan Agung

LSM Laskar NKRI Akan Laporkan dan Kawal Dugaan Penyimpangan Spesifikasi Pembangunan Puskesmas Unyur ke Kejaksaan Agung

Kamis, Januari 22, 2026
HUT ke-45 PPM 27 Mada Provinsi Banten Berjalan Aman dan Lancar

HUT ke-45 PPM 27 Mada Provinsi Banten Berjalan Aman dan Lancar

Kamis, Januari 22, 2026

Berita Terpopuler

Perkuat Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan serta Implementasi KUHP Baru, Kanwil Ditjenpas Banten Bersinergi dengan Pemkot Tangerang Teken Nota Kesepakatan

Perkuat Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan serta Implementasi KUHP Baru, Kanwil Ditjenpas Banten Bersinergi dengan Pemkot Tangerang Teken Nota Kesepakatan

Jumat, Januari 23, 2026
Diduga Terstruktur dan Masif, Pengusaha Toko Buku Adelia Arahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS

Diduga Terstruktur dan Masif, Pengusaha Toko Buku Adelia Arahkan Sekolah di Kota Serang Wajibkan Siswa Beli LKS

Sabtu, Januari 24, 2026
Rakorda Forum Kader Bela Negara Kemhan Banten Bahas Diklat Kogaphan di Garut

Rakorda Forum Kader Bela Negara Kemhan Banten Bahas Diklat Kogaphan di Garut

Minggu, Januari 11, 2026
Penuhi Undangan Klarifikasi Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Penuhi Undangan Klarifikasi Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Selasa, Januari 27, 2026
Direktur Ekbisbanten.com Dipanggil Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Dipanggil Polda Banten Terkait Laporan Wali Kota Serang

Sabtu, Januari 24, 2026
Ketua MOI Lebak Soroti: "Dugaan Penggantian Plat Mobil Dinas Patut Dipertanyakan dari Perspektif Etika dan Integritas Institusi"

Ketua MOI Lebak Soroti: "Dugaan Penggantian Plat Mobil Dinas Patut Dipertanyakan dari Perspektif Etika dan Integritas Institusi"

Minggu, Januari 25, 2026
PWI Kabupaten Tangerang Bersama OPD Sukses Gelar Jalan Santai, Dimeriahkan Ribuan Peserta

PWI Kabupaten Tangerang Bersama OPD Sukses Gelar Jalan Santai, Dimeriahkan Ribuan Peserta

Minggu, Januari 25, 2026
Menuntut Transparansi Kuota Haji 2024 Dan 2025: KPK Tetapkan Eks Menag Yaqut Tersangka, Kanwil Kemenag Banten Harus Diusut Tuntas

Menuntut Transparansi Kuota Haji 2024 Dan 2025: KPK Tetapkan Eks Menag Yaqut Tersangka, Kanwil Kemenag Banten Harus Diusut Tuntas

Rabu, Januari 21, 2026
LSM Laskar NKRI Akan Laporkan dan Kawal Dugaan Penyimpangan Spesifikasi Pembangunan Puskesmas Unyur ke Kejaksaan Agung

LSM Laskar NKRI Akan Laporkan dan Kawal Dugaan Penyimpangan Spesifikasi Pembangunan Puskesmas Unyur ke Kejaksaan Agung

Kamis, Januari 22, 2026
HUT ke-45 PPM 27 Mada Provinsi Banten Berjalan Aman dan Lancar

HUT ke-45 PPM 27 Mada Provinsi Banten Berjalan Aman dan Lancar

Kamis, Januari 22, 2026
KepoinAja79.Com

About Us

KepoinAja79.com merupakan portal berita terkini di Indonesia, menyajikan beragam informasi dari berbagai sektor kehidupan yang disajikan secara sederhana dan mudah dipahami untuk membukan wawasan secara luas.

Contact us: ajakepoin729@gmail.com

Follow Us

Copyright © 2025 KepoinAja79.Com
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber